Berita BANDUNG, Faktaindonesia: – bank bjb berkomitmen untuk memperluas bisnis transaksi valas. Transaksi menggunakan mata uang asing, biasanya di lakukan untuk menunjang berbagai aktivitas bisnis, pendidikan, atau kegiatan lainnya.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto menyampaikan, bank bjb komitmen melayani transaksi valas dengan layanan yang sangat mudah sehingga bisnis efisien.
Nah, untuk mengapresiasi nasabah dan mendorong peningkatan transaksi, bank bjb meluncurkan program “Loyalty Customer Transfer Valas“, yang bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada nasabah baik perorangan maupun perusahaan yang aktif melakukan transaksi Outgoing Transfer (OT) dalam mata uang asing. Program ini akan berlangsung mulai tanggal 01 Januari hingga 31 Desember 2024.