Bey Machmudin Terima Penghargaan sebagai Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik

Bey Machmudin Terima Penghargaan sebagai Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik

“Kami Pemprov Jabar berkomitmen untuk mendukung penuh upaya Baznas dalam mengoptimalkan pengelolaan zakat. Kami pun terus mendorong peningkatan literasi zakat di masyarakat, memperkuat sinergi dengan berbagai pihak serta mengembangkan program-program inovatif untuk meningkatkan efektivitas penyaluran zakat,” kata Bey Machmudin.

Ia menyampaikan pula apresiasi kepada BAZNAS sebagai lembaga yang bertanggung jawab dalam mengelola dan mengembangkan zakat.

Tanggung jawab tersebut di buktikan dengan di laksanakannya audit secara berkala BAZNAS Jabar serta seluruh kabupaten dan kota.

“Jadi kalau BAZNAS saja diaudit, apalagi yang bukan bergerak di bidang amil zakat, seharusnya mencontoh apa yang dilakukan Baznas. Jadi, betul-betul Bapak mempertanggungjawabkan apa yang telah masyarakat berikan dan kadang Bapak mengembalikan dalam bentuk sumbangan, bantuan sosial. Kami sangat  apresiasi,” ungkap Bey.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *