Berita Faktaindonesianews.com, Garut – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut. Di terjunkan langsung ke lokasi TMMD ke 120 Desa Cintadamai, Kecamatan Sukaresmi, Garut, Jawa Barat, untuk memberikan penyuluhan kesehatan, Sabtu (25/5/2024).
Materi penyuluhan kesehatan yaitu tentang gizi buruk di sampaikan Lina Marlina bidang Kesra bagian nutrisi Dinkes Garut yang bertempat di balai Desa Cintadamai, Kecamatan Sukaresmi, Garut.
Lina Marlina mengatakan, ada point penting dalam mengatasi gizi buruk pada anak, yakni memastikan asupan nutrisi, anak-anak mendapatkan makanan yang seimbang, termasuk protein, karbohidrat, lemak, vitamin, dan mineral yang di perlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan yang sehat. Memperhatikan kualitas makanan, Selain kuantitas, kualitas makanan juga penting.
“Sangat penting memperhatikan asupan nutrisi pada anak-anak salah satu agar anak tidak mengalami gizi buruk yang menghambat tumbuh kembangnya,”ungkapnya.
Menurutnya, bahwa kesehatan gizi anak balita merupakan hal yang sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan mereka yang optimal? Ada 3 masalah gizi utama yang perlu di ketahui. Yaitu kekurangan gizi (wasting dan stunting), kekurangan zat gizi mikro (seperti anemia), dan kelebihan gizi (kegemukan dan obesitas).