Jabar Dorong Ekspor Kopi dan Kakao ke Filipina Fasilitasi Pertemuan Pelaku Usaha dan Pembeli

Jabar Dorong Ekspor Kopi dan Kakao ke Filipina Fasilitasi Pertemuan Pelaku Usaha dan Pembeli

Berita BANDUNG, FaktaindonesiaNews.comPemdaprov Jabar terus mendorong peningkatan ekspor kopi dan kakao ke Filipina.

Salah satu upayanya yaitu memfasilitasi pertemuan antara pelaku usaha kopi dan kakao Jabar dengan para pembeli (buyers) dari Filipina melalui pertemuan bisnis (business matching), di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (9/7/2024).

 Para Calon Pembeli Asal Filipina

Selain bertemu dengan para pelaku usaha,  para calon pembeli asal Filipina ini juga di ajak melihat langsung kebun kopi dan pabrik cokelat di kawasan Kabupaten Bandung.

Sekda Provinsi Jabar Herman Suryatman menuturkan, pertemuan bisnis bertujuan mempererat hubungan dagang Indonesia  – Filipina, serta meningkatkan nilai ekonomi produk pertanian.

Selain itu, pertemuan bisnis juga dapat mempererat hubungan diplomatik pemerintah Indonesia – Filipina. Dalam pertemuan, Duta Besar Indonesia untuk Filipina dan delegasi dari pemerintah Filipina juga hadir.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *