Perolehan medali emas bagi kontingen Jabar pada Selasa, banyak disumbangkan dari cabor atletik.
Emas ini disumbangkan atlet KickboxingBrigette Giovandretta Pohan pada nomor Creative Form (Open Hands) – Individual Putri dan Fatwa Ramadhan di nomor Creative Form (Open Hands) – Individual Putra.
Muhamad Dwiky Raharjo dari cabor akuatik di nomor renang 100 meter gaya dada juga menyumbang emas.
Demikian pula Pandu Sukarya yang menambah emas untuk Jabar di cabor atletik halang rintang 3.000 meter.