Ia juga menjelaskan bahwa wilayah kerja Korem 062/TN meliputi tujuh kabupaten/kota dengan karakteristik dan dinamika yang beragam, termasuk potensi wisata, sumber daya alam, hingga kerentanan terhadap bencana.
Hal ini, menurutnya, menjadi tantangan bagi TNI untuk terus bersinergi dengan pemerintah dan Polri dalam mendukung pembangunan daerah.
“Di satu sisi memang wilayah kami adalah rentan terhadap bencana, wilayah kami juga pusatnya wisata, wilayah kami banyak potensi sumber daya alamnya,” tuturnya.
Harapan dan Komitmen Komandan Baru Sementara itu, Danrem 062/TN baru, Kolonel Inf Nurul Yakin, mengatakan, dirinya lahir dan besar di Jakarta. Ia menyatakan bahwa dirinya merasa senang kembali bertugas di Jawa Barat, setelah sebelumnya pernah berdinas di Bandung pada 2015.
“Jadi ini penugasan saya kedua di Jawa Barat, sangat nyaman, saya sangat senang,” katanya.
Kolonel Nurul Yakin juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada Kolonel Arh Rudi Ragil atas dedikasinya selama ini, serta meminta dukungan dari seluruh jajaran Korem 062/TN dan masyarakat Garut dalam melaksanakan tugasnya ke depan.
“Oleh karenanya, saya mohon dukungan, mohon dia, kalau ada salah dan khilaf jangan ragu-ragu mohon diingatkan,” tandasnya.
Acara pisah sambut ini berlangsung hangat dan penuh keakraban, sebagai wujud penghormatan atas jasa pemimpin sebelumnya dan semangat baru dalam melanjutkan tugas di Korem 062/Tarumanegara.