Hiburan, Faktaindonesianews.com :- Wibu wajib tahu tentang perbedaan dari Manhwa dan Manga yang kadang-kadang dianggap sama tapi beda loh.
Apalagi kerap kali buat kalian yang hanya nonton anime saja mana tahu lagi persepektifnya itu malah jauh berbeda.
Oh ya anime itu adalah sebuah karya video animasi yang bergerak dan juga menampilkan gambar dengan lebih atraktif.
Dulu orang-orang hanya tahu tentang Anime dan Manga saja, namun dalam beberapa tahun terakhir muncul istilah baru yaitu Manhwa.
Apa Itu Manhwa?
Sebenarnya kata Manhwa bukanlah istilah yang baru karena telah dikenal sejak tahun 1920-an, ketika diterapkan pada kartun.
Pengertian Manhwa
Menurut pengertiannya, Manhwa adalah buku komik yang berasal dari negeri ginseng, Korea Selatan.
Istilah muncul untuk menggambarkan karya-karya komik asal Korea, baik yang berupa cetakan fisik maupun versi digital.
Manhwa dapat mencakup berbagai genre, seperti aksi, petualangan, drama, romantis, fantasi, Sci-fi dan lainnya sama seperti anime sepintas.
Meski kemunculannya setelah manga, namun masih banyak masyarakat yang menganggap bahwa manga dan manhwa sama.
Sementara itu, manga berasal dari Jepang yang memiliki variasi gaya seni dan cerita yang beragam.
Untuk genre kurang lebih sama seperti Action, Drama, romance, Sci Fi, Mecha hingga yang berbau ecchi.
Contoh Manhwa yang Viral
Untuk anime sendiri jelas banyak sekali contohnya ya seperti Naruto, Bleach, One Piece hingga Demon Slayer.
Manhwa yang sangat populer pertama kali viral dan meledak memiliki judul Noblese yang sudah rilis beberapa tahun yang lalu.
Anime yang menceritakan vampire yang bangkit kembali dan ingin merasakan sebagai seorang manusia biasa di sekolahan.