Geger Sunten, Situs Budaya Sejarah Kerajaan Galuh Ciamis yang Kurang Dikenal

Geger Sunten
Gerbang Situs Budaya Sejarah Geger Sunten

FaktaindonesiaNews.com, CIAMIS Situs peninggalan sejarah Geger Sunten merupakan tempat petilasan raja-raja Jawa dan memiliki peranan penting dalam sejarah Kerajaan Galuh, dan disebut-sebut sebagai tempat disimpannya Sastra jendra Rahayu ningrat yang merupakan kitab hukum dunia dalam sejarah Jawa. Di situs tersebut terdapat Punden Berundak sebanyak 69 buah.

Situs ini berada di Dusun Sodong Kecamatan Tambaksari Kabupaten Ciamis berjarak sekitar 35 KM dari Pusat Pemerintahan Kabupaten Ciamis.

Bacaan Lainnya

Hingga saat ini, situs ini masih digunakan untuk upacara adat seperti ritual bentang boeh larang dan ritual lainnya. Kedepannya, bukan tidak mungkin situs budaya Geger Sunten ini menjadi sebuah situs wisata yang khas dari sebuah daerah atau kota, seperti Desa Baduy di Banten, Kampung Naga di Garut dan Desa Kuta di Ciamis.

Karena situs Geger Sunten tidak begitu dikenal, akhirnya kurang diperhatikan pemerintah daerah. Akibatnya, banyak beberapa peninggalan sejarah yang kondisinya kini sudah rusak karena kurang dirawat.

Akan tetapi sekarang sedang ditata kembali. Untuk itu sangat perlu perhatian Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis dan Perhutani selaku pemangku wilayah serius membantu menjadikan kawasan Situs Geger Sunten Tambaksari sebagai salah satu pilihan destinasi wisata budaya dan destinasi wisata alam.

Pastinya harus ada perbaikan sarana prasarana, kami juga berharap Pemkab Ciamis membuat kajian mengenai sejarah situs ini dan mempromosikannya kepada publik secara luas.

Pos terkait