Warga Menanam Pohon Pisang Di Tengah Jalan

“Kami sengaja tanami pohon pisang biar Pemerintah tahu. Selain itu pengguna jalan juga bisa menghindari lubang,” ujarnya lagi.

Warga tersebut menjelaskan lagi, selama ini jalan tersebut tidak memiliki saluran air yang memadai. Sehingga hal itu membuat ruas jalan di dekat komplek Perkantoran Pemkab Bandung Barat, cepat rusak dan berlubang.

“Di pinggir jalan tidak terdapat drainase. Apabila curah hujan tinggi jalan ini pasti rusak dan akan berlubang lagi,” katanya.

Menurutnya kerusakan Jalan Raya Mekarsari seringkali menimbulkan korban akibat kecelakaan kendaraan. Hampir tiap minggu pasti ada pengendara terjatuh akibat terperosok lubang atau tergelincir akibat jalan licin.

Kerap Menyampaikan Keluhan.

Sementara itu Ketua RW 03 Desa Mekarsari Herdi Herdiansyah mengakui dirinya, kerap menyampaikan keluhan kerusakan jalan itu dalam pertemuan dengan pihak Kecamatan Ngamprah. Namun hingga saat ini belum ada respon dari pemerintah untuk segera memperbaikinya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *