Pemdakab Bogor Dorong Peran PIK-R melalui Grand Final Duta Genre

Pemdakab Bogor Dorong Peran PIK-R melalui Grand Final Duta Genre

Berita KAB. BOGOR, FaktaindonesiaNews.com Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) Bogor gelar kegiatan Grand Final Apresiasi Lomba Duta Genre tingkat Kabupaten Bogor tahun 2024, dan dihadiri langsung oleh Bunda Genre Kabupaten Bogor, Siti Choimzah Asmawa, yang memberikan apresiasi dan motivasi kepada para pengelola kelompok Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) yang sedang mengikuti Grand Final Apresiasi Lomba Duta Genre Kabupaten Bogor tahun 2024 di Auditorium Setda Kabupaten Bogor, Sabtu (31/8/2024).

Bacaan Lainnya

Siti Chomzah Asmawa Mengungkapkan

Siti Chomzah Asmawa mengungkapkan, para Duta Genre ini akan menjadi generasi perencana yang bisa menjadi teladan bagi remaja lainnya. Untuk mengkampanyekan dan mengedukasi berkaitan dengan isu-isu remaja seperti stop pernikahan dini, penyalahgunaan narkoba, bullying dan lain sebagainya.

“Hari ini saya baru saja mengikuti kegiatan apresiasi Grand Final Duta Genre Kabupaten Bogor tahun 20204. Kegiatan ini rutin di laksanakan setiap tahun untuk memilih duta-duta genre atau generasi perencana yang nantinya terpilih di Kabupaten Bogor akan maju mewakili ke tingkat Provinsi Jawa Barat yang rencananya akan di laksanakan di awal bulan September 2024,” jelasnya.

Ia menuturkan, finalis Duta Genre yang terpilih sudah memiliki kriteria yang telah di tentukan berdasarkan tahapan dari panitia dalam hal ini. Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB).

Dengan Terpilihnya Duta Genre Ini

Dirinya berharap, dengan terpilihnya Duta Genre ini tidak hanya sekedar jadi icon tapi bisa membawa nama Kabupaten Bogor. Terutama para remaja bisa menjadi contoh teladan dan bisa menyampaikan. Isu terkait yang terjadi khususnya isu stop pernikahan dini, narkoba, bullying dan lain sebagainya.

Pos terkait