Faktaindonesianews.com – Timnas Indonesia U-20 akan memulai kiprahnya di Piala Asia U-20 2025 dengan menghadapi Iran U-20 pada Kamis, 13 Februari 2025, di Stadion Shenzhen Youth Football Training Base Centre, China. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pukul 18.30 WIB dan akan disiarkan langsung oleh RCTI.
Sejarah mencatat, Indonesia dan Iran telah bertemu tiga kali di ajang ini, dengan hasil yang kurang menguntungkan bagi Garuda Muda. Pada pertemuan pertama tahun 1969, Indonesia kalah tipis 2-3, disusul kekalahan 0-2 pada 1975, dan terakhir takluk 2-6 pada 2004. Namun, catatan tersebut tidak menjadi acuan mutlak untuk laga kali ini.
Menjelang turnamen, kedua tim menjalani tiga laga uji coba dengan hasil yang serupa, masing-masing meraih satu kemenangan. Iran menghadapi Arab Saudi dan dua kali melawan China, sementara Indonesia beruji coba melawan Yordania, Suriah, dan India. Hasil ini menunjukkan bahwa kedua tim memiliki kelemahan yang bisa dieksploitasi dalam pertandingan pembuka Grup C ini.
Dalam babak kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Iran tampil impresif dengan mencetak 17 gol tanpa kebobolan. Sementara itu, Indonesia asuhan Indra Sjafri juga menunjukkan performa solid dengan mencetak delapan gol dan hanya kebobolan dua kali dari tiga pertandingan.
Skuad Iran U-20 diperkuat oleh 14 pemain yang merupakan jebolan Piala Dunia U-17 2023, sedangkan Indonesia memiliki tujuh pemain dengan pengalaman serupa. Kedua tim juga memiliki pemain yang sudah merasakan atmosfer kompetisi di liga domestik, baik di kasta tertinggi maupun kedua.