Herman Suryatman: Indramayu Andalan Jabar dalam Ketahanan Pangan

Herman Suryatman: Indramayu Andalan Jabar dalam Ketahanan Pangan

Berita INDRAMAYU, FaktaindonesiaNews.com –   Sekda Jabar Herman Suryatman mengatakan Indramayu sebagai salah satu daerah andalan Jabar dalam ketahanan pangan dan pengendalian inflasi.

Herman mengapresiasi Pemda Kabupaten Indramayu yang berhasil mempertahankan produksi gabah kering giling mencapai 1,5 juta ton per tahun.

“Itu tertinggi di Jabar dan nasional,” ujar Herman Suryatman saat rakor Program Percepatan Optimalisasi Pencapaian Indikator Makro Pembangunan di kantor Bupati Indramayu, Rabu (3/7/2024).

Herman berharap Indramayu tahun 2024 ini dapat meningkatkan produksi GKG sampai 1,8 juta ton. Dengan bantuan pompanisasi, salah satunya di Kecamatan Bangodua, bekerja sama dengan Kementerian Pertanian, target tersebut berpotensi besar bisa dicapai.

Pos terkait